BlogTubaba

Tiyuh Bujung Dewa Rayakan Ulang Tahun ke-21 dengan Meriah

85
×

Tiyuh Bujung Dewa Rayakan Ulang Tahun ke-21 dengan Meriah

Sebarkan artikel ini

Tulang Bawang Barat – pro dan kontra

Pemerintah Tiyuh Bujung Dewa, Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Tubaba. Baru-baru ini merayakan ulang tahun ke-21 dengan berbagai acara dan hiburan yang meriah. Acara tersebut dihadiri oleh Sekcam PD dan masyarakat Tiyuh setempat.

Acara ulang tahun Tiyuh Bujung Dewa tersebut dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti:
Jaran Kepang Turonggo Wahyu Pertunjukan jaran kepang, tari-tarian dari Sanggar Dewa Lampung Pertunjukan tari-tarian yang memukau dan menambah semarak acara.
Acara potong tumpeng sebagai simbol rasa syukur atas usia Tiyuh Bujung Dewa yang ke-21.

Foto puncak acara Hut Tiyuh Bujung Dewa ke-21 acara di isi dengan pembagian Santunan kepada masyarakat kurang mampu

Selain acara hiburan, pemerintah tiyuh  juga memberikan santunan kepada 7 anak yatim dan 8 lansia jompo. Hal ini menunjukkan tanggung jawab kepada masyarakat.

Sapri, Kepala Tiyuh Bujung Dewa mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan aparat Tiyuh Bujung Dewa atas partisipasi dan dukungan dalam merayakan ulang tahun Tiyuh yang ke-21

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan aparat Tiyuh Bujung Dewa atas partisipasi dan dukungan dalam merayakan ulang tahun Tiyuh yang ke-21,” ujarnya. Pada awak media (17/04/2025)

Dia juga mengemukakan pada kegiatan Tahun lalu, Tiyuh Bujung Dewa juga mengadakan gelar sunat massal, yang menunjukkan kepedulian masyarakat terhadap kesehatan dan kesejahteraan anak-anak.

“Kegiatan Hut Tiyuh pada tahun lalu, kita mengadakan khitanan masal, bentuk kita mewujudkan kepedulian kita kepada masyarakat, ” Katanya.

Disisi lain, PIRLI, S. IP., Sekretaris Kecamatan Pagar Dewa, mengatakan dirinya sangat mengapresiasi atas kegiatan tersebut menurutnya hal ini penting dilakukan, bentuk kepedulian pemerintah tiyuh terhadap masyarakat.

“Kita mendukung kita semacam ini untuk terus di laksanakan, ini salah satu bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat,” Pungkasnya. (Sudirman)

Example 300250